Saat ini banyak orang menggunakan blog dengan berbagai kepentingan berbeda. Baik muda maupun tua banyak yang mulai tertarik menggunakan blog. Blog ini menjadi  tak hanya pengisi waktu luang. Jika pintar menggunakan, Anda bisa menjadikannya sebagai sarana bisnis online. Berbicara tentang blog, cara membuat blog video tidaklah sesulit yang orang bayangkan.

Blog yang berkualitas bisa membuat para pembaca tertarik dan sering mengunjungi situs. Banyaknya pengunjung di sebuah situs blog akan memberi dampak positif bagi trafik web. Namun, apabila kurang menarik dari segi konten maupun tampilan, pengunjung takkan berminat untuk mengunjungi kembali. Maka dari itu, diperlukan desain dan isi blog yang kreatif serta menggugah minat pengunjung.

Salah satu caranya adalah dengan menyisipkan gambar atau video di blog yang Anda miliki. Video atau gambar akan lebih mudah diingat oleh seseorang dibandingkan dengan tulisan. Sebenarnya ada cara membuat blog video berkualitas yaitu dengan cara memilih tema yang Anda sukai. Menulis hal yang disenangi akan lebih totalitas dibandingkan dengan menulis hal yang kurang disukai. Akan lebih baik jika konten blog Anda merupakan adalah hal yang telah dikuasai. Selain itu, Anda bisa menambahkan gambar atau video pendukung. Video dapat membuat pembaca atau pengunjung lebih memahami sesuatu. Sebagai contoh jika Anda sedang menulis artikel tutorial hijab style 2018, akan lebih jelas jika menambahkannya dengan video tutorial.

Cara membuat blog video  dapat Anda lakukan dengan beberapa langkah. Tentu untuk bisa menyisipkan video di dalam sebuah blog, Anda harus mempunyai blog terlebih dahulu. Selain itu, Anda juga memerlukan beberapa tips sederhana. Nah, dibawah ini ada tips cerdas saat membuat blog.

 

Cara Simple Membuat Blog Video

Blog bisa jadi tempat mencurahkan ide-ide kreatif dan informasi penting. Jika Anda senang menulis dan berkenan untuk mempublikasikannya, Anda sebaiknya memiliki sebuah blog. Ada berbagai macam platform yang bisa Anda pilih. Sebaiknya jika masih pemula pilih satu yang termudah dan tak berbayar terlebih dahulu.

Anda cukup mengetikkan alamat platform pada halaman pencarian yang biasa digunakan. Anda bisa langsung masuk jika telah mempunyai alamat email. Platform blog ada yang terkoneksi secara otomatis dengan akun google ada yang tidak. Ada baiknya memilih yang langsung terkoneksi. Jadi, jika telah memiliki akun email, Anda hanya perlu login saja. Cara membuat blog video dengan cara ini relatif lebih mudah dibandingkan dengan yang lainnya.

Jika telah berhasil login, maka Anda akan melihat halaman utama platform blog yang dipilih. Umumnya, di bagian pojok kanan atas ada pilihan penggunaan bahasa. Anda boleh menggunakan bahasa apapun yang dikuasai seperti Bahasa Indonesia. Akan tetapi, disarankan memilih Bahasa Inggris jika ingin lebih menguasai Bahasa Internasional.

Langkah selanjutnya membuat sebuah blog yaitu memilih nama blog yang Anda inginkan. Pastikan nama blog yang dibuat mewakili diri Anda atau konten yang Anda buat. Sebab, blog ada yang digunakan untuk kepentingan personal, ada pula untuk berbisnis. Anda bisa menggunakan nama lengkap atau sesuatu yang unik yang mudah dihapal kebanyakan orang.

Bagi Anda para pemula, jangan ragu untuk menuliskan apa yang ingin Anda tulis. Jika bingung masalah desain atau template blog, Anda dapat melihat contoh blog-blog terkenal. Nah, saat ini Anda sudah bisa memulai menuliskan sesuatu yang bermanfaat di blog kesayangan Anda.

 

Cara Membuat Blog Video Tanpa Ribet

Jika telah memiliki akun blogger, cara membuat blog video dilanjutkan dengan mengisi kolom-kolom yang harus diisi. Anda akan diminta mengisikan beberapa kolom seperti Title, Address, dan Template. Di bagian judul, diisikan dengan nama blog yang  diinginkan. Sebaiknya gunakan nama yang mudah diingat saat membuat blog. Di bagian address atau alamat, isikan dengan nama yang ada hubungannya dengan nama blog Anda atau konten Anda. Hal ini bertujuan agar pembaca lebih mudah mengingat nama atau alamat blog Anda.

Saat mengetikkan nama alamat, nama yang digunakan akan diproses terlebih dahulu apakah tersedia atau tidak. Jika alamat tersebut tidak tersedia, maka mohon maaf Anda harus mengubahnya dengan nama lainnya. Apabila nama yang dipilih tersedia, langkah selanjutnya ialah memilih template. Ada banyak template yang bisa dipilih dari yang sederhana hingga yang rumit. Anda bisa memilih satu yang paling disukai. Ada baiknya menggunakan template yang sederhana. Tenang saja, khusus untuk pengaturan template ini bisa diubah-ubah.

Cara membuat blog video bagus cukup mudah. Jika ingin blog Anda lebih dikenal, selain promosinya harus gencar, isi atau konten blog pun harus baik. Cara jitu yang bisa dilakukan adalah menyisipkan video di blog Anda. Cara menyisipkannya cukup mudah. Setelah mengisikan nama, address dan template, Anda bisa segera membuat artikel blog.

Cara membuat blog video ini memerlukan langkah-langkah tepat. Untuk bisa menghasilkan blog dengan video di dalamnya, Anda harus menyisipkan/menginputnya sebelum dipublish atau diterbitkan untuk para netizen. Cara menginputnya tak sesulit yang dibayangkan. Meskipun demikian, Anda bisa mempelajarinya dari nol. Membuat blog disertai video terdengar mudah, namun tak semua orang mengetahuinya.

 

Membuat Blog Video yang Cantik

Langkah selanjutnya membuat blog yang cantik adalah klik New Entry. Di sinilah Anda bisa membuat artikel atau info seputar hal-hal yang diinginkan baik promosi barang atau membuat tutorial akan cara membuat suatu benda. Cara membuat blog video ini bisa dimulai dengan menuliskan judul artikel. Di bagian bawah kolom Title, akan  ada pengaturan baik jenis huruf, ukuran huruf, hingga warna tulisan. Salah satu kriteria blog yang baik adalah yang terorganisir dan rapi. Jika melihat artikel di suatu blog, seseorang akan malas meskipun kontennya baik. Gunakanlah secara maksimal pengaturan tulisan yang tersedia.

Agar blog lebih menarik, tambahkan pula video yang ada kaitannya dengan artikel yang dibuat. Sebagai contoh jika artikel mengenai Cara membuat blog video, maka sisipkan dalam bentuk video berkualitas baik. cara menambahkannya muda. Di bagian template atau pengaturan huruf, akan ada ikon clapper papan film yang biasa digunakan untuk shooting film. Ikon ini berwarna hitam dan berukuran kotak kecil. Jika krusor diletakkan di ikon tersebut akan muncul tulisan “Insert a Video”. Silakan klik ikon tersebut untuk menginput video di blog Anda.

Ada beberapa pilihan sumber video yang dapat diupload diantaranya handphone, laptop dan channel youtobe Anda. Jika sudah diupload, video akan muncul di lembar draft. Langkah terakhir adalah menerbitkannya. Pastikan artikel blog, sudah terlebih dahulu Anda edit. Cara membuat blog video ini sangat mudah, bukan? Saat menginput video di sebuah blog, usahakan memilih video dengan resolusi tinggi agar bisa diputar dengan baik oleh pengunjung blog Anda. Semoga informasi ini bisa bermanfaat. Selamat menulis blog video!