Gambar dari uefa.com

Gambar dari uefa.com

Sebentar lagi partai puncak EURO 2016 akan segera dimulai mempertemukan Portugal dengan tuan rumah Perancis. Portugal yang pada penyisihan grup tampil terseok-seok akhirnya mampu juga menembus final Euro 2016 sedangkan Perancis juga meski diunggulkan sedari awal bukan dengan mudah melenggang ke final perjuangan menuntaskan tim-tim kuat juga menjadi perjuangan yang sulit dan melelahkan.

Banyak sekali pecinta bola yang masih tetap kesulitan untuk menyaksikan partai Final EURO 2016 karena tidak dapat disaksikan melalui parabola biasa. Di Indonesia Final EURO 2016 hanya bisa disaksikan melalui Indovision dan siaran RCTI UHF. Untuk parabola biasa tentu saja siarannya akan di acak.

Namun, tentu saja ada Channel TV alternatif untuk nonton final EURO 2016 yang bisa Anda coba dengan sedikit kemampuan tracking satelit tentunya.

Untuk pengguna parabola dengan receiver MPEG2 bisa Anda arahkan dish parabola ke satelit Apstar 6 (134.0 E) dengan Channel CTN Grup yaitu CTN, MYTV, dan CNC (frekuensi 4052 H 9622) yang menyiarkan secara bergantian. Siaran di channel TV pada satelit ini bisa Anda saksikan karena statusnya FTA (free to air). Pada Semifinal yang lalu siaran di CTN Grup hanya menayangkan komentator di studio TV dan tidak menayangkan secara live pertandingan. Namun untuk final EURO sebagian forum-forum satelit masih memprediksi CTN Grup akan kembali menayangkan partai puncak.

Bagi Anda pengguna parabola dengan receiver HD bisa arahkan parabola Anda ke satelit Thaicom 5 (78.5 E) dengan Channel CH3 Grup yaitu CH3 HD, CH3 SD, CH3 Family (frekuensi 4010 H 15000) yang juga menyiarkan EURO 2016 secara bergantian. Pada semifinal yang lalu CH3 grup menyiarkan seluruh partai dan pada partai Final nanti akan kembali menyiarkan.

Sebenarnya masih banyak siaran TV di satelit-satelit lain yang menyiarkan EURO 2016, namun untuk tracker pemula dan awam Satelit Apstar 6 dan Thaicom 5 adalah yang terdekat dan tak terlalu sulit menjangkaunya. Satelit Apstar 6 berposisi di sebelah timur satelit Palapa dan Satelit Thaicom 5 tak begitu jauh dijangkau sebelah barat dari satelit telkom.

Selamat mencoba dan selamat menyaksikan Final EURO 2016!