Apakah Anda merupakan salah satu pengguna baru provider XL? Jika iya, Anda yang belum mengetahui hal-hal terkait provider XL perlu mengetahui informasi dasar dalam menggunakan kartu XL. Salah satu informasi dasar yang dimaksud adalah terkait cara cek kuota XL. Dengan mengetahui cara-cara pengecekan kuota dari internet provider ini, Anda bisa lebih berhati-hati apabila ingin menghemat kuota. Selain itu, Anda juga bisa sesegera mungkin melakukan pengisian ulang jika kuota yang dimiliki telah mendekati waktu habis sehingga harus segera diisi ulang.

 

Namun, sebelum menyinggung lebih jauh mengenai apa saja cara cek kuota XL yang bisa diterapkan, ada baiknya bagi Anda sebagai pengguna XL untuk mengetahui profil dari perusahaan penyedia layanan internet provider ini. XL Axiata merupakan provider seluler di Indonesia yang memiliki banyak pengguna. Jaringan XL sendiri bahkan telah berhasil menjangkau berbagai daerah di Indonesia walaupun beberapa pelosok daerah masih belum menjangkau sinyal terbaru XL seperti 3G dan 4G. Bagaimana dengan paket-paketnya? XL juga memiliki berbagai pilihan paket untuk para penggunanya.

Paket yang tersedia cukup beragam seperti paket HotRod, Combo, Super Ngebut, Worry-Free, dan sebagainya. Anda bisa memilih paket mana yang paling sesuai dengan anggaran maupun kebutuhan. Sebagai contoh, apabila membutuhkan kuota data untuk akses internet sekaligus kuota telpon, Anda bisa menggunakan paket Combo yang tersedia dalam beragam pilihan kuota dan harga. Untuk Combo 6GB dengan kuota 4GB di jaringan 4G dan 2GB di jaringan 3G/2G, Anda perlu membayar Rp 59.000. Dengan paket ini, Anda akan mendapatkan kuota telepon 20 menit dan akses situs streaming Youtube dengan kuota 2GB.

 

Cara Cek Kuota XL Melalui Dial Telepon

Seperti provider lain, sebenarnya ada banyak cara cek kuota XL yang bisa dilakukan oleh para pengguna XL. Namun, tidak semua pengguna kartu XL bisa mencoba semua cara pengecekan sebagaimana yang akan disampaikan kali ini. Untuk para pengguna XL yang menggunakan model ponsel lama yang tidak mendukung sistem operasi terbaru android, windows, maupun blackberry, satu-satunya cara yang bisa dilakukan adalah dengan melakukan pengecekan via dial telepon.

Cara cek kuota XL melalui dial telepon ini bisa dilakukan dengan menggunakan menu dial yang ada pada ponsel. Lalu, apa saja langkah-langkahnya? Pertama-tama, silakan membuka menu dial telepon pada ponsel yang dimiliki. Menu tersebut biasa ditampilkan dalam bentuk icon telepon. Setelah itu, silakan ketikkan angka dan simbol berikut, *123#. Setelah menekan ikon telepon/call, pop-up pada layar ponsel akan menampilkan informasi yang berisi berbagai pilihan menu seperti mPulsa, Paket Seru, dan sebagainya. Silakan ketik angka 7 mengenai XL-Info untuk membalas pop-up tersebut. Setelah beberapa saat, jendela baru akan muncul menampilkan berbagai menu seperti info kartu, info transaksi, pulsa paket, cek kuota, dan sebagainya. Silakan Anda pilih dan ketikkan angka yang menampilkan pilihan Cek kuota. Jendela pop-up pada layar ponsel akan menampilkan berbagai paket internet yang ingin dicek. Setelah memilih paket, jendela baru akan menampilkan berapa kuota yang Anda miliki berikut dengan masa aktif dari kuota tersebut.

Apabila cara di atas menurut Anda terlalu lama dan bertele-tele karena harus berkali-kali memasukkan angka, ada cara lain yang lebih praktis. Anda bisa langsung memasukkan kode angka dan simbol sesuai dengan jenis paket yang dimiliki. Namun, jika demikian, Anda harus mengetahui nomor paket yang dimiliki pada jendela pop-up seperti cara di atas. Sebagai contoh, bagi yang memiliki paket internet Super Ngebut, cara cek kuota XL untuk paket tersebut bisa dilakukan dengan mengetikkan kode *123*7*5*2# lalu klik icon telepon/call. Apabila belum tahu nomor paket, silakan klik *123*7*5#. Setelah jendela pop-up muncul pada ponsel, ketik angka paket yang ingin dicek pada tampilan.

 

Cara Cek Kuota XL Melalui Situs My XL

Cara cek kuota XL berikutnya adalah dengan menggunakan akses ke My XL melalui browser internet yang Anda miliki pada ponsel maupun pc. Apabila Anda mencoba cara ini, silakan terlebih dahulu ketikkan situs http://my.xl.co.id. Setelah muncul halaman login, silakan masuk menggunakan akun My XL yang dimiliki. Jika belum memiliki akun, maka Anda harus terlebih dahulu melakukan registrasi dengan mengisikan beberapa data. Jika Anda sudah pernah melakukan login dan terakhir kali tidak melakukan logout, halaman akan langsung menampilkan menu utama pada situs ini. Pada halaman utama ini, Anda bisa langsung melihat paket apa saja yang dimiliki berikut dengan sisa kuota dan masa berlaku paket tersebut.

Sebenarnya, selain menggunakan akses web dan dial masih ada cara tradisional lainnya yang hingga saat ini masih tetap bisa dilakukan. Cara cek kuota XL yang dimaksud adalah dengan menggunakan sms. Ponsel tertentu yang hanya mendukung jaringan 2G terkadang memiliki proses pemuatan yang lama. Karena itu, pengecekan via web tentu akan lama. Jika demikian, cara cepat selain melalui dial adalah dengan menggunakan sms. Untuk mengecek kuota melalui sms, Anda hanya perlu mengetikkan kata dengan format Kuota untuk dikirimkan ke nomor 868. Pihak XL Axiata nantinya akan memberikan sms balasan terkait info sisa kuota yang Anda miliki.

 

Cara Cek Kuota XL Via Aplikasi MyXL

Selain beberapa pilihan cara cek kuota XL di atas, masih ada satu solusi cara pengecekan yang bisa Anda coba terapkan, yaitu dengan menggunakan aplikasi MyXL. Apabila Anda merupakan pengguna ponsel yang mendukung sistem operasi Android, silakan mengunduh dan menginstal aplikasinya terlebih dahulu. Aplikasi ini juga cukup kompatibel untuk ponsel iOS. Namun, apabila Anda masih menggunakan ponsel seperti java, symbian, dan sejenisnya, silakan cek terlebih dahulu apakah aplikasi kompatibel dengan sistem operasi tersebut.

Setelah berhasil terinstall, Anda bisa membuka aplikasi tersebut. Apabila mengharuskan untuk login terlebih dahulu, silakan lakukan login dengan memasukkan data akun My XL yang dimiliki. Jika sudah berhasil masuk, Anda bisa memilih menu Quota Check yang ditampilkan bersama dengan menu lainnya seperti Buy Package, Transaction History, dan Info & Help. Setelah mengklik paket yang ingin dicek, Anda akan melihat sisa kuota yang dimiliki berikut dengan waktu berlaku paket. Pada halaman yang sama tersebut, Anda juga bisa melihat berapa rata-rata penggunaan data harian berikut dengan estimasi waktu habis kuota dengan penggunaan rata-rata tersebut. Cara cek kuota XL menggunakan aplikasi memang terbilang mudah dan praktis. Namun, Anda harus agak bersabar pada proses awalnya seperti pengunduhan, penginstalan, dan login. Selain itu, Anda juga harus mengecek kembali data yang dimiliki untuk melakukan download aplikasi.

Demikian informasi mengenai beberapa cara cek kuota XL yang bisa Anda jadikan sebagai referensi. Karena ada lebih dari satu cara, Anda bisa mencoba cara lainnya apabila satu cara pengecekan tidak berhasil dilakukan. Selamat mencoba.